PRODI PENDIDIKAN BIOLOGI FKIP UNIGHA ADAKAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT DI SMAN 1 MILA.

admin Berita

unigha

Foto bersama dengan kepala sekolah, guru, dan siswa

Dosen sebagai bagian dari pencetak generasi milenial yang harus mampu berpikir  ilmiah wajib melaksanakan tri dharma perguruan tinggi; pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Pada Sabtu 13 november 2021 dosen Program Studi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jabal Ghafur melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentang  pelatihan penggunaan dan pemeliharaan mikroskop di SMAN 1 Mila Kebupaten Pidie. Pelatihan diikuti oleh guru biologi dan siswa kelas 2 IPA dan bertempat di Laboratorium IPA SMAN 1 Mila.

unigha

Penjelasan materi

Pelatihan dikoordinir langsung oleh Ketua Prodi Pendidikan Biologi; Ibu Ervina Dewi, S.Si., M.Pd.  Sebelum mempraktekkan langsung  keterampilan penggunaan mikroskop, dipaparkan dahulu materi yang terkait oleh Ibu Dr. Rahmi Agustina, S.Si., M.Pd. selanjutnya saat praktek penggunaan mikroskop dibimbing oleh ibu Ainal Mhardiah, S.Pd., M.Si.

unigha

Praktek menggunakan mikroskop

Kepala Sekolah SMAN 1 Mila Mukhtar, S.Pd., M.Pd. yang juga merupakan alumni Prodi Penjaskesrek Unigha menyambut baik kegiatan ini dan memotivasi para siswa dan guru agar memanfaatkan moment ini dengan sebaik-baiknya. Siswa terlihat memperhatikan setiap penjelasan dengan seksama dan antusias mempraktekkan setiap aspek penggunaan mikroskop sesuai arahan para dosen. Guru Mata Pelajaran Biologi SMA setempat Bapak T. Musreza Phonna, M.Pd. mengatakan bahwa selama ini siswa-siswa memang sudah melakukan praktek penggunaan mikroskop namun belum maksimal, beliau mengharapkan ke depannya kegiatan ini bisa rutin dilakukan dengan materi yang berbeda.

unigha

Tampak di bawah mikroskop sel bintang dari daun terong

unigha

Tampak di bawah mikroskop sel epidermis dan stomata pada daun ilalang

Guru Biologi lainnya ibu suriani, S.Pd. yang juga merupakan alumni Pendidikan Biologi Unigha turut senang bisa mengikuti kegiatan ini dan berharap dapat menerapkan apa yang sudah didapat dari pelatihan ini pada saat pembelajaran biologi di sekolah. Kepala Laboratorium IPA SMAN 1 Mila Arman, S.T. turut hadir dan memberi dukungan dengan menyediakan alat dan bahan yang dibutuhkan. Pada akhir kegiatan siswa memperlihatkan hasil pengamatan yang mereka lakukan pada sayatan daun terong dan daun ilalang melalui gambar, hasil pengamatan tersebut juga di dokumentasi dengan menfoto langsung dari mikroskop. Para Dosen dan para guru terlihat senang dan puas karena tujuan dari kegiatan ini dapat tercapai, salah satunya yaitu siswa dan guru terampil menggunakan mikroskop.  Kegiatan berlangsung lancar dan berakhir menjelang azan dhuhur. (Prodi Biologi)