MAHASISWA KAMPUS B UNIVERSITAS JABAL GHAFUR RAYAKAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW
admin Berita
Trienggadeng- Mahasiswa Kampus B Universitas Jabal Ghafur menyelenggarakan perayaaan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H di Gampong Matang Kecamatan Trienggadeng Kabupaten Pidie Jaya, pada hari Selasa (18/1/2021).
Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang rutin dilakukan setiap tahun ini digelar dengan tema “Dengan memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, mari kita tingkatkan Ukhuwah Islamiyah”.
Acara ini dihadiri oleh pimpinan Universitas Jabal Ghafur, para dosen, karyawan, para kepala sekolah SMA/SMK/MA se Kababupaten Pidie Jaya, dan mahasiswa/mahasiswi Kampus B Universitas Jabal Ghafur.
Rektor Universitas Jabal Ghafur Prof. Dr. Bansu Irianto Ansari M.Pd., melalui wawancara menyampaikan “melalui perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW beliau berharap para civitas akademika dapat meneladani akhlak Rasul dalam setiap kehidupan sehari-hari dengan menumbuhkan rasa peduli sesama sehingga dapat memperkuat persaudaraan dan mengikat silaturrahmi seluruh keluarga besar Universitas Jabal Ghafur.
Sementara itu Zikrillah, SP. selaku koordinator acara ini menyampaikan “Kampus Meureudu akan terus berkomitmen menyelenggarakan Pendidikan Tinggi yang bermutu di Kabupaten Pidie Jaya dan untuk tahun ajaran 2022/2023 siap membantu menyelenggarakan kuliah khusus bagi perangkat desa untuk mengikuti pendidikan di perguruan tinggi seiring akan dilaksanakan program penyetaraan akademik atas pelatihan sertifikasi untuk memperoleh kualifikasi Pendidikan tinggi di Universitas Jabal Ghafur. Pada kesempatan yang sama, Zikrillah menyampaikan Ucapan terimakasih kepada panitia penyelenggara Maulid”.
Penulis : Humas Unigha