Bank Indonesia Gelar Sosialisasi Cinta Bangga Paham Rupiah dan QRIS

admin Berita

Bank Indonesia Perwakilan Provinsi Aceh menggandeng Universitas Jabal Ghafur menyelenggarakan Edukasi Cinta Bangga Paham (CBP) Rupiah dan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).
Kegiatan yang bertajuk Menebar Semangat CBP Rupiah dan QRIS dilaksanakan di Gedung Leuguna Universitas Jabal Ghafur. Acara ini dibuka oleh Wakil Rektor I Ibu Dr. Rahmi Agustina, S.Si., M Pd. 

unigha

Dalam sambutannya Dr. Rahmi menyambut baik dan mendukung penuh kegiatan ini, ia menyampaikan ungkapan terimakasih atas kepercayaan Bank Indonesia menjadikan Unigha sebagai salah satu lokasi program edukasi tersebut, sehingga bisa terjalin silaturrahmi antara kedua pihak, sekaligus juga menjadi kesempatan bagi mahasiswa untuk mengenal lebih dekat tentang BI.  Dr Rahmi menambahkan bahwa kurikulum yang Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) menuntut keberadaan mitra yang kompeten, dan BI semoga akan menjadi mitra Unigha dalam mendukung MBKM, salah satunya pada program mahasiswa magang.  Edukasi CBP Rupiah ini juga dapat memberi pengetahuan baru bagi mahasiswa Unigha, sehingga bisa  menumbuhkan rasa cinta terhadap tanah air dengan cinta rupiah, sebagai salah satu alat pembayaran yang sah di wilayah Indonesia,” tambahnya. Terakhir Rahmi menyampaikan usulan agar adanya suatu penandatanganan kesepakatan  kerjasama dengan Bank Indonesia perwakilan Aceh.

unigha

Sementara itu, Kepala Unit Implementasi Pengelolaan Uang Rupiah, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Aceh Bapak M. Ali Yamin. Menjelaskan kilas mengenai tugas dan peran Bank Indonesia sebagai Bank Sentral Republik Indonesia.  Program ini mengedepankan tujuan untuk menumbuhkan kecintaan, kebanggaan dan pemahaman rupiah kepada masyarakat, terutama saat ini menyasar kalangan mahasiswa. Ia juga menjelaskan gambar pahlawan pada lembaran rupiah. “Gambar uang kita adalah pahlawan. Tujuannya untuk merepresentasikan semangat bela negara, termasuk semangat sepuluh November,” ungkap M.Ali.

unigha

 

unigha

unigha

Menyahuti harapan Wakil Rektor I, M. Ali Amin akan memfollow up penawaran kerjasama semoga tahun depan mahasiswa Unigha berkesempatan mendapatkan beasiswa  melalui Program GenBI (Generasi Baru Indonesia).
Kegiatan edukasi Cinta Bangga Paham Rupiah ini juga menghadirkan para mahasiswa Program GenBI  dari berbagai kampus di Aceh.

Ulil Azmi, S.Si., M.PFis./ Humas Unigha