PEMAF Ekonomi Dan Bisnis Universitas Jabal Ghafur Sukses mengadakan Edukasi Pasar Modal

admin Berita

Pemerintah mahasiswa fakultas (PEMAF) Ekonomi Dan Bisnis Universitas Jabal Ghafur Sukses mengadakan Edukasi Pasar Modal dengan tema "How To Make Money In The Stock Market". Edukasi Pasar Modal yang diselenggarakan pada Rabu (22/5/2024) tersebut menghadirkan pembicara dari IDX KP ACEH beserta perwakilan Korea Investment Sekuritas indonesiaan yang diikuti oleh 200 lebih mahasiswa mahasiswa dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis beserta mahasiswa perwakilan dari Fakultas lain di Universitas Jabal ghafur. 

Seminar Bertajuk Edukasi Pasar Modal dengan tema "How To Make Money In The Stock Market"  ini merupakan acara puncak dari rangkaian acara Edukasi Pasar Modal yang diselenggarakan oleh Pemerintah Mahasiswa Fakultas (PEMAF) Ekonomi dan Bisnis dengan Pihak IDX Aceh beserta perwakilan Korea Investment Sekuritas indonesiaan (KISI) Aceh, pada kesempatan kali ini mendatangkan pemateri yang luar biasa yaitu Bapak Aulia Firdaus, beliau merupakan Senior Officers BEI Aceh. Dan pemateri luar biasa lainnya ialah Bapak Putra Auril R beliau merupakan Branch Representative KISI Aceh. Seminar ini diselenggarakan secara offline di Gedung LEGUNA Universitas Jabal Ghafur. Seminar ini dihadiri oleh Dekan FEB, Perwakilan Bursa Efek Indonesia (BEI) KP Aceh, para dosen FEB yang terlibat dalam acara tersebut dan 200 lebih peserta seminar dari berbagai fakultas di Universitas Jabal ghafur.

unigha
Sambutan dari Dekan FEB Bapak Syamsul Akmal S.E, M.M, menyampaikan bahwa pentingnya kegiatan edukasi seperti seminar pasar modal ini rutin diadakan untuk media pembelajaran dan juga untuk menumbuhkan kesadaran peran pemuda terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Selain itu beliau juga menyampaikan bahwa pentingnya mendukung mahasiswa aktif Menggelar kegiatan yang bergerak dalam bidang edukasi seperti menyelenggarakan acara edukasi mengenai pasar modal.

unigha
Tujuan dari terselenggarakannya seminar tersebut diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai pentingnya berinvestasi saham beserta mekanismenya, mengenalkan kepada mahasiswa tentang jenis-jenis produk investasi di pasar modal yang sesuai dengan karakter peserta, serta membekali kemampuan dalam membuat keputusan investasi saham melalui analisis fundamental dan teknikal. Di akhir acara, ketua panitia menyimpulkan inti dari seminar tersebut sekaligus menutup acara seminar. Diharapkan rangkaian sesi dalam seminar tersebut dapat memberikan manfaat bagi mahasiswa dalam berinvestasi saham khususnya di era Revolusi Industri 4.0 saat ini.

“tujuan pengadaan Edukasi Pasar Modal ini salah satunya untuk penyebaran edukasi tentang pasar modal indonesiaan. Selain daripada itu alasan lainnya ialah menyadarkan kepada para Mahasiswa tentang pengaruh pasar modal itu kedepannya sangat strategis dan juga sangat besar sekali baik itu dalam dunia ekonomi maupun dibidang bisnis. Jadi memang dikhususkan untuk membekali kita para generasi muda agar lebih paham dan memulai sejak dini untuk berinvestasi”.

Ujar Aulia Firdaus, senior officer BEI Aceh Seminar Edukasi Pasar Modal ini berlansung dengan meriah dan sukses, melihat keantusiasan mahasiswa yang mengikuti seminar ini. “Antusias mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis sendiri maupun dari perwakilan mahasiswa fakultas lainnya di ruang lingkup universitas Jabal Ghafur sangat tinggi, bahkan setelah kami menutup pendaftaran seminar ini  masih banyak yang ingin mengikuti seminar ini, namun karena terbatasnya kuota ruangan mengaharuskan kami menutup pendaftarannya”, ujar Mahlil Mafrawi selaku Gubernur Mahasiswa FEB.

Penulis :  Ulil Azmi, S.Si., M.PFIS