YAYASAN PEMBANGUNAN KAMPUS JABAL GHAFUR PANTAU PERSIAPAN AKREDITASI LAPANGAN PRODI PKN

admin Berita

unigha

Sigli – Yayasan Pembangunan Kampus Jabal Ghafur (YPKJG) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung mutu pendidikan dengan memantau langsung persiapan Akreditasi Lapangan (AL) yang dilakukan oleh tim Task Force Program Studi Pendidikan Kewarganegaraan (PkN). Kegiatan ini berlangsung pada 15 dan 16 Januari 2025 di lingkungan Universitas Jabal Ghafur.
Ketua Yayasan, Teuku Yasman Saputra, S.H., M.H, bersama Wakil Ketua Yayasan, Diana Devi, BH.Sc., M.Pd., hadir dalam pemantauan ini untuk memastikan seluruh persiapan berjalan lancar sesuai standar akreditasi yang ditetapkan. Dalam kesempatan tersebut, Ketua Yayasan memberikan arahan kepada tim dan menyampaikan apresiasi atas kerja keras mereka selama masa persiapan.

“Kami mendukung penuh upaya tim Task Force Prodi PkN dalam mencapai akreditasi terbaik. Semoga hasil dari kerja keras ini dapat memberikan manfaat besar bagi mahasiswa, dosen, dan institusi secara keseluruhan,” ujar Teuku Yasman Saputra.
Sementara itu, Diana Devi juga menambahkan bahwa sinergi antara yayasan, program studi, dan seluruh civitas akademika menjadi kunci dalam meraih keberhasilan akreditasi. “Kebersamaan dan komitmen ini adalah modal penting bagi kemajuan institusi kita,” katanya.
Persiapan Akreditasi Lapangan meliputi penyusunan dokumen, simulasi presentasi, hingga pengecekan fasilitas yang menjadi indikator penilaian. Dengan dukungan penuh dari Yayasan Pembangunan Kampus Jabal Ghafur, diharapkan Prodi PkN dapat memperoleh hasil yang maksimal dan meningkatkan mutu pendidikan di lingkungan kampus.

Penulis : Ulil Azmi